Tahun ini ada lima finalis baru pada Orleans Masters. Mereka adalah Priyanshu Rajawat (India) dan Magnus Johannesen (Denmark).
Dua pebulu tangkis ini berusia 21 tahun dan baru mengikuti World Tour setelah bermain tidak lebih dari 13 turnamen di antara mereka.
Rajawat akhirnya keluar sebagai juara setelah memenangi laga ketat atas Johannesen.
Dari nomor ganda campuran, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) meraih gelar pertama mereka pada turnamen World Tour.
Chen/Toh mengalahkan Ye Hong Wei/Lee Chia Hsin (Taiwan) melalui rubber game.
Hanya final tunggal putri menjadi satu-satunya yang menampilkan pemain unggulan antara Carolina Marin (Spanyol/unggulan pertama) dan Beiwen Zhang (Amerika Serikat/unggulan keenam).
Marin meraih gelar pasca comeback dari cedera pada Kejuaraan Dunia 2022.
Pekan sebelumnya, perjalanan Marin pada semifinal Spain Masters 2023 dihentikan tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, yang akhirnya naik podium kampiun.
Kemenangan ini membuat peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu menambah keunggulan atas Zhang menjadi 7-2.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | tournamentsoftware.com |
Komentar