Hasil seri tersebut membuat pasukan Simone Inzaghi gagal meraih kemenangan dalam 6 laga terakhirnya di semua ajang kompetitif.
Situasi tersebut jelas membuat Si Elang, julukan Benfica, dalam posisi diuntungkan pada leg pertama babak 8 besar Liga Champions kali ini.
Rekor kandang yang dimiliki anak asuh Roger Schmidt juga tergolong mengesankan musim ini.
Dari 14 laga di Liga Portugal, mereka baru satu kali menelan kekalahan, sisanya 12 kali berakhir dengan kemenangan dan satu kali imbang.
Bahkan di Liga Champions musim ini, Benfica menjadi salah satu tim yang ikut diperhitungkan.
Baca Juga: Pujian Setinggi Langit Bek Chelsea untuk Karim Benzema: Dia Contoh Terbaik bagi Pemain Muslim
Sepak terjangnya hingga fase knock-out dibuktikannya dengan memuncaki klasemen Grup H yang berisikan PSG dan Juventus.
Di fase grup mereka dua kali Juventus dipecundangi pada laga kandang (4-3) dan tandang (2-1), sementara itu PSG dua kali dipaksa bermain seri 1-1 baik kandang dan tandang.
Wajar jika pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi, menuntut anak asuhnya untuk bermain sebaik mungkin.
Benfica dianggap sebagai lawan yang berbahaya dengan kualitas permainan dan teknik dari arahan Roger Schmidt.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar