Dua-duanya berujung tidak memuaskan, apalagi yang terbaru karena ditahan tim gurem karena gol penyama skor menit-menit akhir.
Kini tinggal tersisa satu laga pengadilan terakhir yang harus dijalani Inzaghi.
Saking krusialnya partai melawan Benfica terhadap masa depan sang pelatih, La Gazzetta dello Sport sampai menyebut situasi bagi Inter bak neraka.
"Semuanya berisiko, dimulai dengan Inzaghi, Inferno Inter," bunyi tajuk utama media berbasis di Milano tersebut.
Eurosport juga menulis bahwa pertandingan di Lisabon akan membuat Inzaghi gemetaran karena berisiko bikin dia dipecat jika mengalami kekalahan mengenaskan.
Memecat pelatih berusia 47 tahun itu hanya dua bulan menjelang tutup musim sebenarnya bukan opsi teratas bagi manajemen Inter Milan.
Petinggi klub meminta Inzaghi mengembalikan semangat dan kebiasaan tim untuk menang dan menyelamatkan sisa musim.
Baru di musim panas nanti, keputusan mengganti pelatih bakal dieksekusi.
Baca Juga: Man City Vs Bayern Muenchen - Ketajaman Monster Erling Haaland Saja Tak Cukup
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Gazzetta.it, eurosport.it |
Komentar