"Sejarah Milan berbicara tentang banyak kemenangan di Liga Champions."
"Namun, beberapa tahun terakhir kami bermimpi untuk sampai di sini, jadi kami ingin menikmatinya."
"Kami tidak membangun serangan dengan baik di lini belakang di awal laga, memberikan Napoli kesempatan untuk menyakiti kami."
Baca Juga: Lionel Messi Sudah Beri Tahu Xavi Hernandez soal Rencana Pulang ke Barcelona
"Namun, kami meraih kemenangan kandang pertama atas Napoli dalam tiga tahun terakhir."
"Ini tentu saja baru leg pertama dari pertandingan ini dan semuanya masih harus diperjuangkan," kata Piolo lagi.
Partai leg kedua akan lebih berat bagi Milan sebab harus bertandang ke markas Napoli di Stadio Diego Armando Maradona.
Pioli menyebut peluang kedua tim untuk lolos masih seimbang, ditambah lagi Milan hanya punya defisit keunggulan satu gol.
"Kami memiliki strategi kami, tetapi hal tersebut berubah tergantung pada cara lawan dan bagaimana permainan berkembang," ujar Pioli menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar