Enzo sendiri datang ke Stamford Bridge pada bursa transfer musim dingin Januari 2023.
Chelsea pun menebus mahal Enzo dari Benfica dengan harga 121 juta euro atau sekitar Rp1,9 triliun.
Berdasarkan laporan terbaru pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, Chelsea saat ini memimpin perburuan.
Mereka sedang menelusuri opsi gelandang baru demi memperkuat tim setelah menjalani musim 2022-2023 dengan mengecewakan.
Baca Juga: Dua Wonderkid Siap-siap Menderita kalau Lionel Messi Pulang ke Barcelona
Akan tetapi, Liverpool dan Manchester United juga memantau situasi dari Mac Allister saat ini.
"Saat ini dari apa yang saya pahami, gelandang Argentina itu memiliki tiga klub yang tertarik," kata Fabrizio Romano.
"Salah satunya adalah Chelsea, mereka sedang mencari gelandang baru dan menjajaki banyak opsi."
"Jadi, Chelsea dalam perebutan Mac Allister karena mereka menghargai sang pemain, tetapi mereka tidak sendirian dalam perlombaan ini dan belum diputuskan [ke mana dia akan pergi]."
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football.london |
Komentar