Beruntung Andritany berhasil melakukan penyelamatan gemilang atas sepakan jarak dekat tersebut.
Michael Krmencik kembali menabar ancaman melalui kelengahan PSS Sleman mengantisipasi kecepatan Riko Simanjuntak di sisi kanan.
Beruntung tembakannya masih melenceng tipis dari sisi gawang yang dikawal M. Ridwan.
Michael Krmencik kembali membuang peluang emas Persija Jakarta untuk unggul dua gol pada menit ke-16 memanfaatkan serangan balik.
Sayang tembakan penyerang timnas Republik Ceska tersebut masih membentur tiang gawang PSS Sleman.
Michael Krmencik kembali menggila usai membuang peluang keduanya malam ini.
Pada usaha keempatnya, ia berhasil membukukan gol melalui tandukan memanfaatkan umpan silang dari Rio Fahmi.
Michael Krmencik mendapatkan peluang kelimanya untuk mencetak gol malam ini memanfaatkan situasi serangan balik pada menit ke-39, tetapi tembakannya dari sisi kanan masih melenceng dari gawang PSS Sleman.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persebaya Surabaya Resmi Perkenalkan Bruno Moreira di Laga Penutupan
Babak Kedua
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar