Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gagal Cetak Penalti Krusial, Bukayo Saka Minta Ampunan Fan Arsenal

By Sri Mulyati - Senin, 17 April 2023 | 11:30 WIB
Pemain sayap Arsenal, Bukayo Saka, meminta ampun ke fan Arsenal setelah gagal mencetak penalti krusial.
BEN STANSALL/AFP
Pemain sayap Arsenal, Bukayo Saka, meminta ampun ke fan Arsenal setelah gagal mencetak penalti krusial.

BOLASPORT.COM - Pemain sayap Arsenal, Bukayo Saka, meminta ampunan fan setelah gagal mengeksekusi penalti untuk timnya.

Bukayo Saka tidak bersembunyi usai Arsenal meraih hasil minor dalam laga terbaru.

Tim asuhan Mikel Arteta bermain imbang 2-2 melawan West Ham United pada pekan ke-31 Liga Inggris 2022-2023, Minggu (16/4/2023).

Arsenal sebenarnya sempat memimpin dengan skor 2-0 pada babak pertama.

Gol dari Gabriel Jesus (menit ke-7) dan Martin Odegaard (10') membawa The Gunners berada di atas angin.

Bukayo Saka sebenarnya berpeluang membawa timnya unggul 3-1 pada menit ke-52.

Akan tetapi, Saka justru gagal menjalankan tugasnya sebagai eksekutor tendangan penalti dengan baik.

Kegagalan pemain asal Inggris tersebut harus dibayar mahal oleh timnya sendiri.

Baca Juga: Gagal Menang, Barcelona Tetap Bisa Bawa Pulang Satu Rekor Langka

Dua menit setelah kegagalan penalti, Arsenal kebobolan oleh gol yang dicetak oleh Jarrod Bowen.

Harapan meraih tiga poin penuh pun harus terlepas karena kesalahan pada babak kedua.

Tidak heran jika Saka langsung meminta ampunan dari suporter begitu laga usai.

"Terlepas dari hasil yang ada, saya akan selalu bertanggung jawab," kata Saka seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Saya meminta maaf kepada penggemar The Gunners dan akan mencoba melakukan segala hal untuk membenahi hal ini," ucap sang pemain menambahkan.

Raihan satu poin membahayakan peluang Arsenal untuk menjuarai Liga Inggris musim musim.

Mikel Arteta masih menyaksikan anak asuhnya bertengger di puncak klasemen sementara.

Baca Juga: Man United Punya Jimat Baru, 3 Gelandang Jadi Jaminan Kebal Kalah

Akan tetapi, Manchester City yang berada di peringkat ke-2 kini tinggal berjarak empat poin.

Manchester City lebih diuntungkan karena masih memiliki satu laga yang belum dimainkan.

Selain itu, kedua tim juga masih harus saling bertemu pada Rabu (26/4/2023).

Kondisi ini memaksa persaingan Liga Inggris kembali harus ditentukan hingga pekan terakhir.

Musim lalu, Manchester City dan Liverpool mengalami hal serupa dalam penentuan gelar juara.

Saat itu, Man City berhasil keluar sebagai juara dan kembali berusaha melakukan hal serupa pada musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Metro.co.uk
REKOMENDASI HARI INI

Baru 23 Pemain Timnas Indonesia yang Gabung TC di Bali Jelang ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X