Kemenangan ini membuat Rins begitu senang setelah dia menunjukkan penampilan yang kuat sejak sesi latihan pertama bergulir.
"Saya sangat senang dengan kemenangan ini tapi juga untuk keseluruhan akhir pekan ini," kata Rins, dilansir dari laman Crash.net.
"Kami berhasil menjalankan akhir pekan ini dengan sangat baik sejak hari Jumat ketika kami lolos langsung ke kualifikasi 2."
"Kualifikasi di posisi kedua, finis di urutan yang sama saat sprint dan sekarang mendapatkan kemenangan," imbuhnya.
539 days - that's how long it's been since Honda's last win! ⏪
And of all the possibilities, @Rins42 and the @lcr_team could be the ones to end the misery! ????#AmericasGP ???????? pic.twitter.com/cDKWOBopLp
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 16, 2023
Baca Juga: MotoGP Americas 2023 - Gagal Menang, Francesco Bagnaia Mulai Salahkan Ducati
Lebih lanjut, Rins telah mengakhiri puasa kemenangan Honda yang telah terjadi selama 539 hari.
Ya, terakhir kali tim berlogo sayap tunggal tersebut memenangi balapan melalui Marc Marquez pada seri MotoGP Emilia Romagna 2021 lalu.
Rins kini menjelma sebagai penunggang Honda yang bisa meraih kemenangan dengan RC213V selain Marc Marquez.
Dia mengikuti juga mengikuti jejak pendahulunya di LCR Honda yakni Cal Cructhlow yang melejit pada GP Argentina musim 2018.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar