Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Asia 2023 - Belum Pulih Total, Ahsan/Hendra Tetap Turun

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 19 April 2023 | 19:32 WIB
Pemain ganda putra, Mohammad Ahsan (kiri), saat mengalami cedera lutut pada final All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023).
PBSI
Pemain ganda putra, Mohammad Ahsan (kiri), saat mengalami cedera lutut pada final All England Open 2023 di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, memastikan akan tetap berlaga pada Kejuaraan Asia 2023.

The Daddies sempat diragukan tampil karena cedera lutut sebelah kiri yang dialami Ahsan pada final All England Open 2023.

Dalam rilis yang diterima BolaSport.com dari Tim Humas dan Media PBSI, Ahsan mengakui bahwa cederanya belum pulih total.

Meski demikian, The Daddies bertekad untuk tetap mengikuti turnamen tingkat kontinental yang akan digelar di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada 25-30 April 2023.

Hal tersebut lantaran proses penyembuhan Ahsan berjalan lancar dan terus membaik.

Pasangan yang menempati ranking 3 dunia ini tak ingin melewatkan bertanding di turnamen yang menawarkan poin setara turnamen World Tour Super 1000.

"Kondisi lutut kiri saya sekarang sudah cukup baik tapi tetap masih harus dalam perawatan, setiap hari masih harus diterapi," ucap Ahsan di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Rabu (19/4/2023).

"Tadi sudah dipakai latihan tapi masih ada rasa tidak enak. Persentasenya 60-70 persen. Semoga ke depannya makin bagus," ujarnya melanjutkan.

Persiapan yang mepet tak mengurangi semangat Ahsan dalam menatap kompetisi.

Baca Juga: Update Peringkat BWF - Apriyani/Fadia Gusur Juara All England untuk 4 Besar, Leo/Daniel Top 10 Lagi

Pebulu tangkis asal Palembang, Sumatra Selatan, itu sempat beristirahat total selama dua pekan sebelum kembali berlatih.

"Persiapannya memang mepet karena saya sempat istirahat selama dua minggu lebih. Lalu memulai latihannya dari nol lagi, dari mulai latihan ringan," kata Ahsan.

"Tapi makin ke sini saya rasa perkembangannya cukup baik dan semoga nanti saat pertandingan sudah lebih siap," tutur Ahsan.

Belum pulih cedera Ahsan membuat Ahsan/Hendra tidak memasang target terlalu tinggi di salah satu kompetisi yang belum pernah mereka menangi ini.

Hendra mengatakan bahwa dia dan Ahsan hanya ingin tampil lepas di lapangan tanpa memikirkan target terlalu tinggi.

"Dari saya persiapan latihannya sudah maksimal tapi memang Ahsan kan belum 100 persen jadi tinggal bagaimana nanti berbicara strategi di lapangan," tutur Hendra.

"Mau main seperti apa tergantung lawannya juga nanti seperti apa," kata Hendra.

"Target kami juga tidak terlalu muluk-muluk, delapan besar atau semifinal sudah cukup bagus sekarang," ucap mantan Juara Asia bersama Markis Kido itu.

Pada Kejuaraan Dunia 2022 Ahsan/Hendra harus terhenti pada babak kedua setelah dikalahkan China, Ren Xian Yu/Tan Qiang, dengan skor 9-21, 15-21.

Sementara pada Kejuaraan Asia 2023 Ahsan/Hendra diprediksi tidak bertemu lawan sulit pada babak pertama.

Pasalnya mantan pasangan nomor satu dunia ini akan menghadapi lawan dari babak kualifikasi.

Baca Juga: Inggris Pernah Ikut, Indonesia Peringkat Kedua Negara Tersukses di Kejuaraan Asia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : PBSI.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X