Sebelum berangkat seluruh skuad Garuda Muda akan merayakan lebaran bersama Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Baik PSSI ataupun Indra Sjafri sebelumnya sudah mengumumkan jika seluruh pemain timnas U-22 Indonesia tidak diizinkan pulang kampung.
Mengantisipasi hal itu, PSSI lebih memilih mendatangkan orang tua ataupun saudara pemain ke Jakarta.
"Lebaran besok kita tanggal 21 dikunjungi oleh pak Ketum, dan kita akan lebaran bareng mungkin nanti di masjid Al-bina," sambung Indra Sjafri.
"Setelah itu kita bikin acara lebaran dengan keluarga pemain di hari kedua atau hari ketiga nanti mereka akan hadir, saudara atau bapak ibu pemain ke Hotel Sultan," pungkas Indra Sjafri.
Timnas U-22 Indonesia sendiri cukup beruntung di SEA Games 2023 kali ini.
Pasalnya mereka terhindar dari Grup B yang memiliki persaingan cukup ketat.
Grup B akan diisi Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Singapura.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar