Gol cepat itu pun membuat berdampak ke mental para pemain Man United, terutama De Gea.
Terbukti, dua gol berikutnya terjadi karena kesalahan yang dilakukan kiper timnas Spanyol tersebut.
Dengan hasil ini, Man United harus tersingkir dari Liga Europa karena kalah agregat 2-5 dari Sevilla.
Baca Juga: Lionel Messi Siap Pulang ke Barcelona asalkan 2 Permintaan Utama Dikabulkan
Sebelumnya, pada leg pertama yang berlangsung di Old Trafford, armada Erik ten Hag bermain imbang 2-2.
Menariknya, hasil imbang itu juga karena ulah Maguire.
Dia membuat gol bunuh diri di pengujung laga yang membuat Sevilla menyamakan skor setelah tertinggal 1-2 dari Man United.
Maguire, yang masuk di awal babak kedua menggantikan Raphael Varane, sebenarnya hanya berdiri di dalam kotak penalti saat En-Nesyri melompat tinggi untuk menanduk umpan Lucas Ocampos.
Namun, bola hasil sundulan En-Nesyri tersebut mengarah ke kepala sang kapten Man United sehingga membuat si kulit bulat berbelok.
David de Gea, yang sudah mati langkah, gagal menjangkau bola dan harus melihat gawangnya kebobolan.
Baca Juga: LaLiga Sudah Beri Lampu Hijau, Barcelona Bisa Segera Pulangkan Lionel Messi
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : |
Komentar