Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buntut Hadiah Juara Liga 1, PSSI Gandeng Kantor Akuntan Publik Ternama untuk Audit Laporan Keuangan

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 21 April 2023 | 14:30 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) siang.

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melakukan langkah kilat untuk melakukan audit keuangan kepada induk sepak bola Indonesia.

Sebagai langkah awal. PSSI bakal menggandeng kantor akuntan publik ternama yaitu Ernst & Young.

Ernst & Young sendiri bukanlah nama sembarangan dalam dunia auditor keuangan.

Perusahaan yang berbasis di Inggris tersebut jadi salah satu perusahaan yang masuk dalam kategori big four dalam kategori tersebut.

Tentu, ini jadi respons usai mantan Presiden Inter Milan tersebut memberikan hadiah Rp 2 Miliar kepada juara Liga 1 2022-2023, PSM Makassar pada Rabu (19/4/2023).

Dalam keterangannya, secara tersirat menunjukkan keinginannya untuk merapikan laporan keuangan PSSI.

"Jadi khusus yang ini sudah saya putuskan tadi, supaya jangan melebar hal-hal yang tidak penting."

"Sudah tahun ini, biar saya ambil posisi, saya kasih Rp 2 miliar buat juaranya."

"Tetapi untuk tahun depan harus menjadi konsisten di Liganya itu sendiri."

"Dan keuangan Liga dan PSSI ini harus benar-benar terbuka dan transparan," kata Erick Thohir kepada awak media termasuk BolaSport.com pada Rabu (19/4/2023).

Baca Juga: Alasan PSM Makassar Tetap Gunakan Stadion Gelora BJ Habibie Parepare sebagai Homebase pada Musim Depan

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Badan Usaha Milik Negara tersebut jelaskan alasannya bekerja sama dengan Kantor Akuntan Publik yang berbasis di London, Inggris tersebut.

Pihaknya tidak ingin adanya ketidakjelasan dalam manajemen keuangan di PSSI.

MOU tersebut jadi bagian dari upaya Erick Thohir dalam bersih-bersih sepak bola Indonesia, baik di PSSI maupun Liga.

"Bermula dari peristiwa kemarin, ketika ada ketidakkonsistensi dalam pemberian hadiah juara liga," ujar Erick Thohir.

"Lalu ditengarai ada juga ketidakjelasan dalam manajemen keuangan di PSSI, maka saya langsung tanda tangan MoU dengan pihak Ernst & Young Indonesia untuk mengadakan audit forensik atas pencatatan keuangan PSSI."

"Hal ini dilakukan sebagai bagian utama dalam bersih-bersih, baik PSSI maupun di Liga," ujarnya.

Sebelumnya, persoalan manajemen keuangan di tubuh pengelola sepakbola nasional mencuat setelah muncul masalah ketidakkonsistenan pemberian bonus juara liga yang dilakukan operator PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Kesimpangsiuran kerja sama antara LIB dengan PSSI, termasuk transfer pembayaran LIB ke PSSI, mendorong Erick harus melakukan langkah tegas berupa pemeriksaan agar manajemen keuangan, baik di PSSI dan selanjutnya di PT LIB.

Hal ini agar bisa mewujudkan keterbukaan, transparansi, dan akuntabilitas dalam laporan keuangan PSSI dan PT LIB.

Baca Juga: Harapan Coach Teco Usai Lepas Nadeo Argawinata dari Bali United

"Sudah pasti kita semua, saya, pengurus, dan pecinta sepakbola mau soal keuangan yang krusial ini terbuka," ujar Erick Thohir.

"Apalagi sepakbola ini milik rakyat. Kami ini hanya ditugaskan untuk membersihkan."

"Audit ini diperlukan agar terjadi kejelasan dan perbaikan pada pengelolaan keuangan pada seluruh pemangku kepentingan persepakbolaan Indonesia," ujarnya. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Persib Ingin Ikuti Jejak Timnas Indonesia untuk Harumkan Sepak Bola Tanah Air

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136