Bicara soal laga itu, Johnson menyebutnya sebagai penyegaran yang dia butuhkan.
Terlebih, dia melakoni laga itu usai kalah dari Adriano Moraes di pertemuan pertama.
"Setelah kalah melawan Adriano, saya melawan Rodtang," kata DJ dalam rilis ONE Championship yang diterima Bolasport.com.
"Saya merasa seperti mendapatkan penyegaran karena laga itu sangat berbeda," ujar Johnson.
Persiapan melawan Rodtang telah mengubah cara Johnson melihat pertarungan.
Pertarungan itu mengubahnya jadi lebih baik dan dia membuktikan evolusi itu dengan menekuk Moraes di pertemuan kedua.
"Setelah bertemu Rodtang, saya kembali melawan Adriano."
"Saya pun menghadapinya dengan persiapan berbeda dan saya akan melawannya lagi," lanjutnya.
Menurut Johnson, melawan sosok baru selalu membuat seorang atlet berkembang.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar