Fajar/Rian masih memegang kendali pada gim kedua. Mereka langsung membuka keunggulan besar dengan 6 poin tak berbalas.
Keunggulan 6-0 pada awal gim membantu Fajar/Rian dalam meredam tekanan Lee/Yang yang masih memberi perlawanan.
Jarak enam angka kembali tercipta saat skor 11-5 untuk keunggulan Fajar/Rian mewarnai break interval.
Kenggulan Fajar/Rian makin melebar.
Mereka mencetak match point dengan keunggulan sembilan angka berkat servis Rian yang mengecoh Yang Po-Hsuan.
Diselingi kesalahan Fajar, pasangan Indonesia memastikan kemenangan melalui sambaran Rian yang mengakhiri reli tiga pukulan.
Baca Juga: Kejuaraan Asia 2023 - Jurus Anti-jemawa Bagas/Fikri usai Revans ke Juara Indonesia Open
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar