Baca Juga: Transfer Messi Pecah Internal Barcelona, Ancam Pesta Tak Bisa Damai
"Itu adalah keputusan final," tulis pernyataan Romano melanjutkan.
Dengan begitu, Messi akan hengkang dari Paris dengan status bebas transfer alias gratis.
Kontraknya diketahui akan kedaluwarsa pada 30 Juni mendatang.
Keputusan Lionel Messi untuk berpisah dengan PSG sebenarnya tidak terlalu mengejutkan.
Sebab, rumor kepergiannya dari klub ibu kota Prancis tersebut santer dikabarkan belakangan ini.
Terlebih, Messi baru saja mendapatkan hukuman karena ngacir ke Arab Saudi usai PSG kalah 1-3 dari Lorient di Liga Prancis.
Hukuman tersebut berupa skorsing selama dua minggu.
Lionel Messi dilarang mengikuti latihan dan pertandingan PSG.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano |
Komentar