Kapten timnas Argentina itu langsung memberikan klarifikasi dan menyampaikan permohonan maaf.
Dalam video berdurasi 38 detik yang diunggah lewat Instagram Story, Messi menyampaikan permohonan maaf kepada rekan-rekan setimnya di PSG.
Bukan sekali ini saja Messi bergesekan dengan PSG sepanjang musim 2022-2023 ini.
Sebelumnya, eks kapten Barcelona itu juga mendapat perlakukan kurang menyenangkan dari para pendukung Les Parisiens.
Usai PSG tersingkir di Liga Champions, Messi mendapat cemoohan dari para pendukung sendiri.
Bahkan, para pendukung PSG menyoraki saat nama Messi disebut dalam susunan pemain.
Baca Juga: Tak Lagi Jadi Pemain Bersih, Messi Sakiti Hati Legenda Barcelona
PSG pun dinilai tidak menghormati sang superstar Argentina sebagai sosok hebat yang ada di dunia sepak bola saat ini.
Setidaknya hal itulah yang disampaikan oleh pelatih Nantes, Antoine Kombouare.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca.com |
Komentar