Dalam kesempatan tersebut, Okto membahas potensi-potensi kerja sama dengan beberapa tokoh penting.
Mereka adalah Presiden NOC Qatar Sheikh Joaan Al-Thari yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Asosiasi Komite Olimpiade Nasional (ANOC) dan Presiden IJF Marius Vizer serta Federasi Nasional Taekwondo, Judo dan Karate Qatar yaitu Khalid Alatiya.
Tak cuma itu, NOC Indonesia juga sempat melakukan diskusi intensif dengan Ketua Federasi Esport Internasional (IESF) Vlad Marinescu dan tokoh penting olahraga Asia asal Kuwait Sheikh Ahmad Al-Fatah Al-Sabah.
Setelah menghadiri kegiatan di Qatar, Okto bersama jajaran NOC lainnya akan ke Kamboja.
Mereka akan kembali memberikan dukungan secara langsung kepada Tim Indonesia yang tengah berjuang di SEA Games 2023 Kamboja.
Baca Juga: Klasemen Medali SEA Games 2023 - Indonesia Turun ke Posisi Keempat
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | NOC Indonesia |
Komentar