Patut diingat bahwa Pochettino tercatat pernah enam tahun berkarier di Liga Inggris bersama Southampton dan Spurs.
Dia juga memiliki rekam jejak yang bagus dalam meningkatkan kemampuan pemain muda.
Itu menjadi sesuatu yang akan sangat dibutuhkan darinya dengan skuad Chelsea saat ini yang penuh dengan bakat yang melimpah.
Chelsea are now set to appoint Mauricio Pochettino as new head coach, here we go! Full agreement in place as expected. ???????? #CFC
Pochettino has accepted all conditions of long term deal — it will be signed and completed soon after negotiation very advanced since April. pic.twitter.com/nI3f0oJ6jJ
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) May 13, 2023
Baca Juga: Man United Cuma Bisa Cetak 2 Gol dari 27 Peluang, Erik ten Hag Lontarkan Sindiran
Namun, tugas eks akademi Newell Old Boys itu bakal berat di Stamford Bridge.
Pasalnya, saat ini Chelsea tengah karam di peringkat ke-11 dan dipastikan tidak akan bermain di kompetisi Eropa musim depan.
Di samping itu, masih harus dilihat bagaimana taktik Mauricio Pochettino bakal bekerja di Chelsea ketika ia mengambil alih pucuk kepemimpinan dari Frank Lampard selaku caretaker.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Twitter.com/FabrizioRomano, Theathletic.com |
Komentar