Unggul jumlah pemain membuat timnas U-22 Vietnam terus menggempur gawang Ernando Ari.
Hingga akhirnya gol penyama pun diperoleh melalui kesalahan Bagas Kaffa dalam membuang bola pada menit ke-79.
Namun timnas U-22 Indonesia mengunci kemenangan melalui sepakan keras Muhammad Taufany pada penghujung babak kedua.
Marselino Ferdinan dkk berhak melaju ke final setelah mengalahkan Vietnam dengan skor 3-2.
Sementara itu, sengitnya laga ini diakui oleh Zainudin Amali yang menonton langsung.
Bahkan pria yang pernah menjabat sebagai Menpora itu sempat merasakan tegang hingga stres.
"Kali ini saya menonton pertandingan berbeda dengan sebelum-sebelumnya."
"Saya sangat tegang dan stres."
Baca Juga: Mengejutkan, Indonesia Berencana Gelar F1 di Sirkuit Mandalika
"Kalau dulu-dulu, saya kan bukan pengurus PSSI, hari ini saya sebagai pengurus PSSI," kata Zainudin Amali, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar