Salah satunya usia Martinez yang lebih muda, yakni 25 tahun, menjadikannya investasi yang menguntungkan secara jangka panjang.
Namun, Inter Milan sudah pasang badan untuk melindungi sang striker andalan.
CEO Inter Milan, Giuseppe "Beppe" Marotta, menegaskan posisi klub terkait tawaran yang datang untuk Martinez.
"Saya rasa kami sudah menyiapkan beberapa syarat untuk menjadikan Lautaro Martinez sebagai kapten," kata Marotta seperti dilansir BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.
Lautaro Martinez terhitung sudah membela I Nerazzurri selama empat musim.
Ia sudah familier dengan sistem permainan klub sehingga jabatan kapten tidak sulit untuk diemban.
Baca Juga: Messi Balik Lebih Awal, Suporter PSG Tetap Berbuat Semena-mena
I Nerazzurri juga tidak akan sembarangan melepas pemain di tengah kebangkitan klub saat ini.
Simone Inzaghi berhasil membawa anak asuhannya melaju hingga babak semifinal Liga Champions musim 2022-2023.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport |
Komentar