Apriyani/Fadia cukup terbantu dengan keberhasilan membuka jarak tiga angka jelang interval. Sebab, Kuespert/Moszczynski menambah daya gedor mereka.
Tekanan lawan memancing sejumlah kesalahan dalam pengembalian bagi Apriyan/Fadia.
Apriyani/Fadia hanya unggul satu angka saja di 15-14. Beruntung, kesalahan lawan membuka jalan bagi mereka untuk menjaga kans menang.
Perlawanan sengit masih dihadapi Apriyani/Fadia di poin-poin krusial. Situasi makin genting saat Kuespert/Moszczynski menyamakan skor di 18-18.
Smes Apriyani yang disusul sambaran Fadia membawa mereka kembali memimpin. Lagi-lagi smes Fadia yang menciptakan match point di 20-18.
Baca Juga: Sudirman Cup 2023 - Pesan Semangat Hadapi Bersama-sama dari Gregoria
Apes, saat kemenangan sudah di depan mata, Apriyani/Fadia terjebak dalam permainan yang terburu-buru. Dua reli yang seharusnya dimenangi malah terlepas.
Apriyani/Fadia pun sempat tertinggal dalam adu setting. Akan tetapi, mereka dapat membalikkan keadaan untuk menang dengan skor 25-23.
1. XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler 21-19, 21-7
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar