Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, mengatakan bahwa para pemain dan ofisial tim pelatih timnas U-22 Indonesia harus diberikan sambutan yang meriah.
"Maksud dan tujuan acara ini untuk menghormati seluruh pemain dan ofisial tim karena mereka sudah merebut medali emas SEA Games 2023 di Kamboja."
"Ini medali emas yang sudah lama sekali ditunggu-tunggu yakni 32 tahun."
Baca Juga: Bersinar di Timnas U-22 Indonesia dan Diincar Persija, Ananda Raehan Diminta Tetap di PSM Makassar
"Setelah terakhir kami merebutnya di SEA Games 1991 Manila," kata Arya Sinulingga, Kamis (18/5/2023).
Arya Sinulingga melanjutkan, acara ini juga sebagai bentuk hiburan kepada masyarakat Indonesia.
Terlebih masyarakat sudah menunggu lama adanya prestasi di sepak bola Indonesia.
"Kami juga mau memberikan kesempatan kepada masyarakat yang selama ini mendukung perjuangan timnas U-22 Indonesia untuk melihat dan bertemu pemain secara langsung," kata Arya Sinulingga.
Sejauh ini PSSI sudah mendapatkan izin acara itu dari pihak kepolisian.
Ia berharap acara arak-arakan ini bisa berjalan tertib.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar