Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudirman Cup 2023 - Dejan/Gloria Ungkap Dua Kali Petaka Bisa Terulang

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 18 Mei 2023 | 11:15 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, pada pertandingan pertama kontra Thailand di babak penyisihan grup B Sudirman Cup 2023 yang digelar di Suzhou Olympic Sport Centre, Kamis, 18 Mei 2023
PP PBSI
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, pada pertandingan pertama kontra Thailand di babak penyisihan grup B Sudirman Cup 2023 yang digelar di Suzhou Olympic Sport Centre, Kamis, 18 Mei 2023

BOLASPORT.COM - Pasangan anda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, tak bisa menutupi kekecewaannya usai gagal menyumbang poin pertama untuk tim Merah Putih pada Sudirman Cup 2023.

Kesempatan Dejan/Gloria untuk memenangkan pertandingan buyar setelah unggul pada jeda interval gim pertama dan kedua.

Mereka menghadapi pasangan Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Dejan/Gloria takluk dua gim langsung, dengan skor 17-21, 19-21 pada laga yang digelar di Suzhou Olympic Sport Centre, China, Kamis (18/5/2023).

Pada momen itu, Dejan/Gloria selalu unggul pada interval. Memimpin 11-5 pada gim pertama dan unggul 11-8 pada jeda gim kedua.

Akan tetapi, kans tersebut sirna setelah Dejan/Gloria justru tampak kurang fokus.

Padahal Dejan/Gloria nyaris memaksa duel berlanjut ke gim penentuan usai unggul 17-12 pada pertengahan gim kedua.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2023 - Mimpi Buruk Dejan/Gloria Pasca Interval, Indonesia Tertinggal

"Tadi pada gim pertama saat sudah unggul 11-5, kami kurang mengantisipasi pola permainan lawan yang berubah," kata Dejan dalam keterangan resmi PP PBSI yang diterima BolaSport.com.

"Saat tersusul lawan, permainan kami tidak jalan dan jadi bingung sendiri."

"Pada gim kedua, saat unggul 17-12, permsinan kami malah terlalu hati-hati."

"Ketika lawan mengubah pola permainan, kami sebenarnya sudah mengantisipasi. Cuma permainan kami terlalu hati-hati," ujar Dejan.

Meski demikian, Gloria mengaku sudah berjuang untuk tampil habis-habisan.

"Ini pertandingan pertama kami di Piala Sudirman ini. Meskipun belum berhasil menyumbangkan poin bagi Indonesia, paling tidak kami sudah berjuang dan memberikan yang terbaik," tutur Gloria.

Gloria juga mengakui bahwa beberapa kesalahan yang dilakukannya memberikan momentum bagi lawan untuk bangkit.

Sebenarnya Dejan/Gloria juga sempat mampu menyamakan kedudukan menjadi 19-19 pada akhir gim kedua.

Tetapi sayangnya kesalahan elementer membuat mereka harus kalah dua gim langsung.

"Tadi saya masih banyak mati sendiri. Ada beberapa kali pukulan saya lewat. Ketika ada kesempatan untuk mendapatkan poin, pukulan saya malah keluar," ucap Gloria.

Baca Juga: Sudirman Cup 2023 - Unggulan Pertama yang Tumbang, Frustrasinya Akane Yamaguchi Saat Jepang Dilumat Korea

"Secara keseluruhan, kami sebenarnya masih bisa memberikan perlawanan."

"Meskipun pasangan Thailand itu memiliki rangking dan prestasi di atas kami, di tengah lapangan kami masih bisa melawan."

"Hanya, mungkin belum jalannya saja kami bisa menang dan sumbang poin," ucap Gloria.

Meski begitu, harapan Indonesia untuk menjadi juara grup masih diperjuangkan pada partai kedua dan ketiga yang menjadi penentu.

Tunggal putra Jonatan Christie dan Putri Kusuma Wardani yang dipercaya menjadi algojo.

Baca Juga: Link Live Streaming Sudirman Cup 2023 - Sedang Berlangsung, Indonesia Berebut Posisi Juara Grup dengan Thailand

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBSI.id
REKOMENDASI HARI INI

Thom Haye Ungkap Momen Unik Saat Gol Timnas Indonesia ke Gawang Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X