Indra Sjafri sendiri menjabat sebagai Direktur Teknik PSSI sejak medio 2019.
Kemudian, kembali turun gunung menjadi juru taktik timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.
Hasilnya, Indra Sjafri berhasil mempersembahkan medali emas SEA Games 2023 usai menaklukkan Thailand dengan skor 5-2.
"Iya dong (membuka peluang diisi orang asing)," ucap Erick Thohir.
"Saya lihat banyak coach-coach muda."
Baca Juga: Dapat Bonus Medali Emas SEA Games 2023, Ini Rencana Top Skor Timnas U-22 Indonesia
"Coach STY (Shin Tae-yong) juga harus juga punya pelatih-pelatih muda dari indonesia. Regenerasilah," tutur pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN tersebut.
Dia menambahkan, Indra Sjafri dan Shin Tae-yong harus saling bersinergi.
Shin Tae-yong fokus menangani timnas Indonesia.
Seperti agenda FIFA Matchday, Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung medio Oktober hingga November 2023.
Lalu, Piala Asia 2023 Qatar yang dihelat pada 12 Januari hingga 20 Februari 2024.
Di Piala Asia 2023, timnas Indonesia menempati grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.
"Dan saya udah bicara dengan mereka (Shin Tae-yong dan Indra Sjafri) dari hati ke hati, kita harus kompak harus bersatu," tutupnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar