Tak hanya memberi jaminan kepada klub saja.
Erick Thohir juga bertekad membawa Liga 1 bisa bersaing di Asia nantinya.
Untuk itu, demi membangkitkan sepak bola Tanah Air ini Erick Thohir tak hanya mengatur agenda timnas dan Liga 1 saja.
Akan tetapi, ia juga menyiapkan yang lainnya.
Termasuk VAR (Video Assistant Referee) yang direncanakan bakal berlangsung pada pertengahan musim Liga 1 2023/2024 nantiya.
Dengan harapan timnas Indonesia nantinya bisa bisa tampil lebih baik lagi ke depannya.
“Harus punya prestasi lebih baik bersaing dengan liga-liga lain di Asia, karena itu aturan ada enam pemain, lima non Asia Tenggaran dan satu Asia Tenggara,” tutur Erick.
Baca Juga: Dapat Bonus Medali Emas SEA Games 2023, Ini Rencana Top Skor Timnas U-22 Indonesia
“Kita akan menyiapkan sistem VAR di liga pada musim pertengahan,” pungkasnya.
“Jadi bukan awal musim karena masih ada training dan saya pastikan liga harus bisa.”
Dengan begitu, Erick Thohir memastikan jadwal Liga 1 tak akan ada yang bentrok dengan timnas Indonesia.
Sebab timnas Indonesia dari kategori usia hingga senior telah dinantikan banyak agenda dari FIFA Matchday, Asian Games, Kualifikasi Piala Dunia 2026, hingga yang lainnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar