"Laga hari ini berjalan sulit bagi kami, tapi kami bangga kami bisa menang dan melangkah ke final melawan Jepang," kata Nizar dalam unggahan Bahrain Volleyball.
"Tapi hari ini kami melakukan banyak kesalahan, saya tidak tahu kenapa, saya rasa para pemain sedikit kelelahan tapi tidak apa-apa."
"Untuk laga selanjutnya kami harus memberikan yang terbaik untuk Indonesia," imbuhnya.
Dia pun berharap bisa dalam laga final hari ini kesalahan-kesalahan itu tidak lagi muncul mengingat Suntory merupakan tim yang solid dan kuat.
"Untuk final kami perlu kerja keras, semangat, greget," ucap Nizar menjelaskan.
Laga final antara Jakarta Bhayangkara Presisi dan Suntory Sunbirds akan digelar pada Minggu malam (21/5/2023) mulai pukul 23.00 WIB.
Rapor Jakarta Bhayangkara Presisi pada AVC Cup 2023
Babak penyisihan Grup A
Jakarta Bhayangkara Presisi vs Al Ahli (Bahrain) 2-3 (28-26, 23-25, 25-20, 18-25, 6-15)
Jakarta Bhayangkara Presisi vs Canberra Heat (Australia) 3-0 (25-9, 25-23, 25-15)
Korean Air Jumbos (Korea Selatan) vs Jakarta Bhayangkara Presisi 1-3 (28-30, 17-25, 25-22, 21-25)
Perempat final Pul E
Jakarta Bhayangkara Presisi vs Bayangkhongor Crow Geo VC (Mongolia) 3-0 (25-19, 25-15, 25-14)
Jakarta Bhayangkara Presisi vs Suntory Sunbirds (Jepang) 0-3 (25-27, 15-25, 18-25)
Semifinal
Jakarta Bhayangkara Presisi vs Police Sports (Qatar) 3-1 (11-25, 29-27, 25-23, 25-23)
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | asianvolleyball.net |
Komentar