Dalam catatan Sofascore, The Magpies mampu menguasai bola sebesar 80 persen.
Kendati mampu menguasai jalannya laga, Bruno Guimaraes dkk belum mampu melepaskan satu pun peluang matang pada 15 menit pertama.
Bahkan, Newcastle United belum berhasil melepaskan tembakan ke gawang The Foxes.
Baru di menit ke-22 Newacastle United akhirnya mampu membuat peluang matang melalui Elliot Anderson.
Anderson membuat peluang di atas lewat tembakan kaki kanannya dari luar kotak 16.
Sayang, bola hasil sepakan Anderson mampu ditepis oleh Daniel Iversen.
Baca Juga: Xavi Sudah Berani Bicara soal Pengganti Busquets di Barcelona, Terang-terangan Sebut 2 Nama
Pada menit ke-41 dan ke-43, Newcastle United nyaris menjebol gawang Leicester City lewat Callum Wilson dan Miguel Almiron.
Sayang, upaya dua pemain di atas masih digagalkan oleh tiang gawang.
Dua upaya yang mengenai tiang gawang itu membuat The Magpies telah 24 kali membentur tiang gawang.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Twitter.com/OptaJoe, Sofascore.com |
Komentar