Sudah ada desas-desus terkait siapa sosok pelatih baru Lee.
Namun, pemenang satu gelar All England Open tersebut memilih untuk menutup mulutnya rapat-rapat.
Hanya sedikit bocoran yang diberikan soal ciri-ciri pelatih anyarnya.
"Saya tidak bisa berkomentar banyak saat ini," ungkap pemain setinggi 186cm itu, dikutip dari New Straits Times.
"Kami masih berdiskusi dengan pelatihnya, mudah-mudahan dalam beberapa minggu ke depan, saya bisa menyelesaikan dan membuat pengumuman," imbuh dia.
Baca Juga: Jadwal Malaysia Masters 2023 - 11 Wakil Indonesia Tampil, Ada Fajar/Rian
Lee mengklaim bahwa calon pelatih barunya akan sangat bisa diandalkan.
Atlet berusia 25 tahun tersebut belum mau membeberkan apakah pelatih barunya ini dari Malaysia atau lagi-lagi dari negara lainnya.
Satu-satunya yang bisa dibagikan Namun ia dengan sangat yakin menyebut bahwa sosok pelatih barunya telah memiliki pengalaman segudang.
"Saya benar-benar tidak bisa berkomentar banyak," katanya.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Nst.com.my |
Komentar