Kala itu, sosok berusia 32 tahun tersebut menyambut kedatangan Lyudmila G Vorobieva selaku Duta Besar Rusia untuk Indonesia di Kantor Kemenpora.
Dalam perbincangannya terdapat pembahasan di antaranya mengenai peluang timnas Indonesia menghadapi timnas Rusia.
Rencananya pertarungan timnas Indonesia melawan timnas Rusia bertajuk laga persahabatan.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Keunggulan Lanny/Ribka Dipatahkan Wakil Korea
"Iya (ada pembicaraan mengenai timnas Indonesia vs timnas Rusia)," kata Dito Ariotedjo kepada awak media termasuk BolaSport.com, Selasa (23/5/2023) sore.
"Waktu itu, Dubes Rusia menemui saya dan mereka mengajukan apakah mungkin dilakukannya pertandingan-pertandingan persahabatan antara timnas indonesia dan juga timnas Rusia," kata figur kelahiran Jakarta tersebut.
Meskipun begitu, Dito Ariotedjo belum dapat memastikan venue pertandingan timnas Indonesia versus timnas Rusia nanti.
Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Ana/Tiwi Juga Dihajar Amunisi Korea
Selain itu, Dito juga belum bisa menjelaskan terkait jadwal resminya.
Sebab, Mantan Chairman RANS Nusantara FC tersebut masih memerlukan koordinasi mendalam kepada PSSI dan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).
"Saya juga harus mengkoordinasikan dulu kepada PSSI dan juga Kemenlu (terkait jadwal)," ucap Dito Ariotedjo.
View this post on Instagram
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar