"Selalu menyenangkan memenangkan trofi setelah menerima begitu banyak kritik," kata Bastoni seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Penting untuk menang hari ini. Sekarang kami akan menghadapi Atalanta, yang akan menjadi penting untuk masuk ke Liga Champions, dan kemudian kami akan fokus pada laga selanjutnya," lanjut Bastoni.
Meski sudah berhasil menjadi juara Coppa Italia, bek asal Italia itu mengaku bahwa Inter Milan masih memiliki satu masalah.
Masalah yang dimaksud adalah mengenai mental bertanding Inter Milan.
Bastoni menyebut bahwa ia dan rekan-rekan skuadnya masih perlu memperbaiki mental mereka.
Akan tetapi, pelatih I Nerazzurri, Simone Inzaghi, disebut-sebut selalu memiliki cara untuk mengatasi masalah tersebut.
Baca Juga: Inter Milan Juara Coppa Italia, Simone Inzaghi Si Raja Final Kini Sasar Liga Champions
Oleh karena itu, Alessandro Bastoni sangat bersemangat untuk menyambut final Liga Champions melawan Manchester City.
"Kelemahan kami tahun ini adalah pertemuan dengan tim yang lebih kecil, ini adalah masalah mental yang harus kami selesaikan jika ingin bersaing memperebutkan gelar tahun depan," ucap Bastoni.
"Ini adalah tim yang kuat, yang ketika kami dalam kondisi yang baik dapat menyulitkan siapa pun."
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar