Perolehan poin tersebut didapatkan Pep Guardiola hanya dalam 256 laga selama melatih Man City di kompetisi tertinggi Liga Inggris.
Kendati sudah mampu mengumpulkan 625 poin, Guardiola masih jauh dari rekor abadi milik eks pelatih legendaris Setan Merah, Sir Alex Ferguson.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Ferguson total mengumpulkan 1.725 poin selama melatih Manchester United.
Pelatih asal Skotlandia itu mendapatkan poin di atas dalam 810 laga dan 21 musim.
Setelah Sir Alex Ferguson, posisi kedua diisi oleh mantan pelatih Arsenal, Arsene Wenger.
Ia mendapatkan 1.627 poin selama 22 musim membesut The Gunners.
Di bawah ada Jose Mourinho yang meraih 735 poin bersama tiga klub berbeda, yakni Chelsea, Tottenham Hotspur, dan Manchester United
Pep Guardiola dan Klopp membuntuti di posisi ke-4 dan ke-5.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Transfermarkt.com, LiveScore.com |
Komentar