"Tanggal 5 Juni 2023, coach Shin Tae-yong akan mengumpulkan mereka di Surabaya."
"Mungkin belum semua pemain yang akan kumpul seperti Sandy Walsh dan Elkan Baggott."
"Tapi semoga saja pada saat pertandingan melawan Palestina semua pemain sudah terkumpul," ucap Amali.
Baca Juga: Timnas Argentina Tak Pandang Remeh Indonesia karena Dilatih Shin Tae-yong
Lebih lanjut Amali membeberkan alasan PSSI menunjuk Surabaya sebagai kota pertandingan timnas Indonesia Vs Palestina.
Menurut Amali, keputusan ini karena tidak semua pertandingan timnas Indonesia harus digelar di Jakarta.
Timnas Indonesia baru akan memainkan pertandingan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, untuk melawan Argentina, pada 19 Juni 2023.
Nantinya ada beberapa venue lainnya yang menjadi pertandingan timnas Indonesia.
"Ya bagi-bagilah, masa semuanya di Jakarta."
"Kan Surabaya itu salah satu tempat untuk venue Piala Dunia U-20 2023."
"Nanti juga ada pertandingan di Solo dan Bandung yang dapat bagian."
Baca Juga: Cerita Arkhan Kaka, Idolai Eric Abidal dan Dapat Tips Melewati Pemain dari Legenda Barcelona Itu
"Pak Erick Thohir juga sudah sampaikan bahwa delapan laga FIFA Matchday digelar secara bergantian di kota-kota lain," tutup Amali.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar