Marcus/Kevin untungnya dapat kembali memimpin. Pada awal pertandingan Minions lebih banyak menyerang daripada lawannya.
Ketika skor sama kuat kembali di 5-5, mantan pasangan nomor satu tersebut membuka jarak poin hingga tiga angka menjadi 8-5.
Disamakan lagi di 8-8, Marcus/Kevin merebut dua poin beruntun sebelum return serve tipis yang gagal dikembalikan dari Kevin menandai break interval dengan skor 11-9.
Pertandingan masih berjalan sengit usai jeda semenit. He/Zhou lagi-lagi menyamakan dua kali di 12-12 dan 13-13 tetapi belum bisa membalikkan keadaan.
Marcus/Kevin justru berada di atas angin setelah unggul tiga angka jelang game point, tepatnya di kedudukan 19-16.
Baca Juga: Hasil Thailand Open 2023 - Fikri/Bagas Menggila di Gim Kedua, Rekor Unggulan Pertama Hancur Seketika
Sayangnya kedudukan langsung disamakan. Lebih apes lagi karena dua poin terakhir datang dari kesalahan Marcus dan Kevin dalam menyambar kok di depan net.
Pengembalian tanggung Kevin yang dismes dengan keras oleh He Ji Ting membuatnya dan Marcus tertinggal di 19-20.
Beruntung, dalam dua reli berikutnya giliran lawan yang mati sendiri. Keunggulan 21-20 segera dituntaskan Minions melalui serangan bertubi-tubi.
Permainan atraktif dengan tempo cepat yang diperagakan Marcus/Kevin pada reli terakhir gim pertama berlanjut.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar