Pada 2019, timnas U-20 Korsel finis sebagai runner-up di Polandia setelah mencapai babak 16 besar dalan turnamen di negara sendiri, 2017 silam.
Di semifinal, Korsel akan meladeni Italia, yang di babak sebelumnya menggilas Kolombia 3-1.
Korea Republic take the lead! ????????#U20WC pic.twitter.com/HLzg7lC0cm
— FIFA World Cup (@FIFAWorldCup) June 4, 2023
Beberapa jam kemudian, timnas U-20 Uruguay menyambar tiket terakhir ke semifinal.
Mereka mengalahkan kontestan unggulan yang melaju solid di Argentina 2023 ini, timnas Amerika Serikat 2-0.
Baca Juga: Hasil PSG Vs Clermont - Lionel Messi Pamit dengan Kekalahan Tragis dan Siulan Ironis
Lewat gol Anderson Duarte di babak pertama, Uruguay mengakhiri catatan steril kiper AS yang dimiliki Chelsea, Gabriel Slonina.
Slonina sebelumnya tak pernah kebobolan sejak memulai fase grup.
Uruguay menambah derita AS melalui gol tambahan dari aksi bunuh diri Josh Wynder usai jeda.
Timnas U-20 Uruguay pun maju ke semifinal dan sukses mencegah skenario terjadinya duel timnas Israel vs Amerika Serikat.
Israel, yang melaju lebih dulu ke empat besar, secara mengejutkan tampil prima setelah ditolak partisipasinya di Indonesia.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | FIFA.com |
Komentar