Apalagi dirinya baru saja selesai dari periode rehat panjang usai selesainya Liga 1 2022/2023.
"Target pribadi jelas 6 poin, target pribadi jelas kasih terbaik untuk fans," ujar Marc Klok dihadapan awak media pada Selasa (6/6/2023) di Surabaya.
"Karena jelas tidak mudah untuk semua pemain karena kita datang waktu liga masih libur, liga selesai, kita liburan, dan kita baru tiba lagi untuk persiapkan."
"Yang penting stay fit, tidak injury, kita tampil demi prestasi optimal," lanjutnya.
Ada dua target berbeda yang diusung oleh Marc Klok dalam FIFA Matchday Juni 2023 bersama Timnas Indonesia.
Pada laga menghadapi Palestina pada 14 Juni 2023, Marc Klok menargetkan tiga poin untuk Timnas Indonesia.
"Dan lawan Palestina di laga pertama semoga tiga poin untuk ranking yang lebih baik," ujar Marc Klok.
Baca Juga: Pelatih Argentina Sebut Satu Pemain Bintang Bakal Absen Lawan Timnas Indonesia
Namun, saat menghadapi Argentina, Marc Klok ingin menikmati pertandingan terlebih dahulu.
Pasalnya, tim yang digawangi Lionel Messi dkk. tersebut mengantongi status sebagai tim nomor 1 dunia sekaligus juara Piala Dunia 2022.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar