BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie tetap menatap target untuk menjadi juara Indonesia Open 2023 meski hasil beberapa turnamennya belakangan ini kurang maksimal.
Indonesia Open 2023 menghadirkan kenangan tersendiri bagi Jonatan pada tahun ini.
Pasalnya, baru beberapa bulan lalu, ia juga berdiri di podium tertinggi di Istora Senayan, Jakarta.
Tepatnya adalah ketika Jonatan mampu meraih gelar juara di ajang Indonesia Masters 2023.
Kala itu, Jonatan berhasil menjadi kampiun setelah sukses memenangi derbi Merah Putih melawan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Bedanya, kali ini pada Indonesia Open 2023, jelas pada level persaingannya.
Selain ini adalah turnamen BWF World Tour Super 1000 yang menyajikan poin tinggi sekaligus hadiah tinggi, lawan-lawan yang akan dihadapi juga jauh lebih hebat-hebat.
Bahkan di nomor tunggal putra, sang raja bulu tangkis dunia, Viktor Axelsen (Denmark), pun akan comeback di sini setelah melewatkan beberapa turnamen sejak cedera di Sudirman Cup 2023 lalu.
Jonatan mengaku sangat antusias kembali menjalani laga di depan publik Istora Senayan.
Baca Juga: Indonesia Open 2023 - Minions Mundur, Kento Momota Comeback di Istora
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar