3. Carlos Bacca
Carlos Bacca's record for AC Milan in Serie A:
65 shots on target ????
31 goals scored ⚽️Clinical in front of goal. ???? pic.twitter.com/5snDd4fQJx
— Squawka (@Squawka) August 16, 2017
Direkrut seharga 33,3 juta euro dari Sevilla pada 2015, Bacca datang ketika Milan sedang memasuki masa-masa sulit di Serie A.
Rapornya selama dua musim tak bisa dibilang jelek, tapi juga tidak bagus-bagus amat.
Mantan kenek bus ketika masih di Kolombia ini tetap berhasil menjadi top scorer klub untuk dua musim dengan sumbangsih satu trofi Piala Super Italia 2016.
2. Filippo Inzaghi
Kejelian Berlusconi dan Adriano Galliani merekrut Inzaghi tak lepas dari situasinya yang mulai tersisih di Juventus pasca-kedatangan David Trezeguet.
AC Milan menyodorkan 36,15 juta euro guna mengajaknya pindah ke San Siro pada 2001.
Hasilnya adalah catatan 126 gol dalam 300 partai, plus 8 gelar (2 Liga Champions) selama 11 musim sampai dia pensiun sebagai legenda klub.
1. Rui Costa
Inilah sosok rekrutan termahal AC Milan di zaman kepemilikan Silvio Berlusconi.
Rossoneri mengangkut mantan playmaker elegan Portugal ini seharga 41,32 juta euro dari Fiorentina untuk menyusul pelatihnya, Fatih Terim, ke San Siro, pada 2001.
Kariernya terbentang lima musim di Milan dengan catatan 11 gol dalam 192 partai lintas kompetisi, sedangkan rekornya sebagai rekrutan termahal klub baru dipecahkan Leonardo Bonucci pada 2017.
Pada musim terakhirnya, posisi Rui Costa tergeser oleh bintang muda yang menjanjikan, Kaka.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Transfermarkt.com, Sport.sky.it |
Komentar