Baca Juga: Misi Tak Luntur, Eko Roni Bidik Jagoan Penghuni Ranking Selanjutnya
Di sisi lain, Wakamatsu menjadi satu-satunya nama yang pernah mengalahkan Hu Yong di ONE Championship.
Raihan Hu Yong di ONE Championship pun kian jadi ancaman bagi penghuni ranking lima besar di kelas terbang.
Walau belum masuk peringkat, sang striker asal China berpotensi mendobrak peringkat seperti Eko Roni Saputra.
Mirip dengan mantan pegulat nasional itu, Hu Yong juga pernah bertanding dengan mantan penghuni ranking kelas terbang walau mengalami kekalahan.
Hal itu juga dialami oleh Eko Roni, yang baru kalah dari Danny Kingad selaku penantang ketiga teratas.
Dari segi rekor, raihan Hu Yong juga sedikit lebih baik dari Eko Roni, yang punya catatan 7-2.
Keduanya dapat dikatakan sebagai atlet elite kelas terbang ONE Championship walaupun belum berada di peringkat lima besar.
Dengan begitu, potensi bentrokan keduanya sangat mungkin terjadi di masa depan.
Masing-masing jagoan menyimpan keinginan untuk menembus peringkat lima besar kelas terbang yang penuh dengan bintang-bintang berbakat.
Juara divisi ini adalah legenda MMA, Demetrious Johnson.
Para jagoan penghuni ranking 5 besar kelas terbang ONE Championship berturut-turut adalah Adriano Moraes, Kairat Akhmetov, Danny Kingad, Reece McLaren, dan Xie Wei.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar