"Saya melihat pemain kurang fokus dan kurang percaya diri dengan peluang emas itu," ucap Shin Tae-yong.
Lebih lanjut Shin Tae-yong mengatakan bahwa mandulnya lini depan timnas Indonesia dalam laga kemarin karena faktor baru berkumpul.
Libur kompetisi usai Liga 1 2022/2023 berakhir cukup mempengaruhi kinerja para pemain.
Baca Juga: PSIS Semarang Gelar Launching Tim dan Undang Klub asal Kamboja
"Para pemain pada habis liburan dan baru pada kumpul."
"Itu yang sedikit kurang feelnya di mata saya," ucap Shin Tae-yong.
Finishing memang selalu menjadi masalah bagi lini depan timnas Indonesia.
Padahal sebelumnya, Shin Tae-yong sudah melakukan evaluasi agar lini depan tim Merah Putih tampil tajam.
Ke depannya saat melawan Argentina, Shin Tae-yong berharap para pemain bisa maksimalkan peluang emas.
Laga timnas Indonesia Vs Argentina akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023).
Baca Juga: Batal Pulang ke Barcelona, Lionel Messi Sudah Puas Gabung Inter Miami
"Ke depannya kalau kami dapat peluang yang baik, pasti kami bisa manfaatkan dengan baik," ucap Shin Tae-yong.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar