Bagi Tang, kinerjanya sudah lumayan bagus di turnamen berlevel super 1000 ini meski masih ada beberapa aspek yang perlu dibenahi.
"Kami memberi nilai untuk permainan kami 80 untuk hari ini," kata Tang Chun Man kepada BolaSport.com.
"Performa kami sudah lumayan bagus, cuma kurang stabil saja di beberapa bagian," tuturnya menambahkan.
Kehadiran Flandy Limpele selaku pelatih mereka juga membawa dampak tersendiri bagi pola permainan Tang/Tse di lapangan.
Lebih lanjut, Tang mengaku sempat mendapatkan pesan khusus dari pelatih asal Indonesia tersebut sebelum tampil di semifinal.
Flandy meminta anak didiknya untuk tampil lebih percaya diri menghadapi salah satu pasangan ganda campuran terkuat di dunia tersebut.
Tang/Tse diminta meningkatkan tempo permainannya menjadi lebih cepat agar Watanabe/Higashino kewalahan membendung mereka.
"Pesan coach ke kami, yang penting harus percaya diri sendiri, kan kemarin kami lumayan melakoni pertandingan sulit," ucap Tang.
"Jadi untuk hari ini coach Flandy berpesan agar temponya jangan lambat, jadi harus cepat."
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | BolaSport.com, PBSI.id |
Komentar