Ya, pada pekan kemarin, Anthony baru saja menjuarai turnamen level super 750, Singapore Open 2023.
Sedangkan Axelsen, dia baru saja melewatkan beberapa turnamen untuk menjalani masa pemulihan cedera.
Harapan melihat Anthony berjaya semakin besar mengingat ini adalah edisi terakhir Indonesia Open di Istora Senayan, Jakarta.
Pada tahun depan, pihak penyelenggara akan memindahkan venue turnamen ini ke tempat lebih besar yakni Indonesia Arena.
Baca Juga: Indonesia Open 2023 - Pramudya/Yeremia Terbakar Penonton, Ganda No 1 Malaysia Hadirkan Penyesalan
Menghadapi Axelsen, Anthony tidak ingin memberikan beban berlebih ke dirinya sendiri.
Dia hanya ingin menikmati laga puncak dan menunjukkan segenap potensi yang dimilikinya untuk bisa pecah telur melawan Axelsen.
"Pertandingan tinggal satu lagi, saya mau memberikan yang terbaik," kata Anthony menjelaskan.
"Sekarang saya mau fokus recovery, evaluasi pertandingan hari ini dan kemudian berdiskusi dengan pelatih untuk pertandingan esok hari."
"Mohon doa dan dukungannya untuk pertandingan final besok semoga bisa memberikan yang terbaik," tuturnya menambahkan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar