Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Timnas Indonesia yang Bertukar Jersey dengan Argentina

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 20 Juni 2023 | 05:30 WIB
Bek timnas Indonesia Elkan Baggott berduel dengan Julian Alvarez pada duel melawan Argentina di SUGBK, Senin (19/6/2023).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia Elkan Baggott berduel dengan Julian Alvarez pada duel melawan Argentina di SUGBK, Senin (19/6/2023).

BOLASPORT.COM - Pertandingan antara timnas Indonesia melawan Argentina pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Senin (19/6/2023), sudah selesai.

Hasilnya, Argentina sukses meraih kemenangan dengan skor 2-0 atas timnas Indonesia.

Gol pertama Argentina dicetak oleh Leandro Peredes pada menit ke-37.

Gelandang Juventus itu sukses melepaskan tendangan jarak jauh yang tidak bisa diantisipasi oleh kiper timnas Indonesia, Ernando Ari.

Selanjutnya gol kedua Argentina dicetak oleh Cristian Romero pada menit ke-55.

Ia sukses menanduk bola usai menerima umpan Lo Celso.

Usai pertandingan, kedua pemain masing-masing klub saling bersalaman.

Baca Juga: Komentar Shin Tae-yong Seusai Asnawi Mangkualam Sukses Kantongi Alejandro Garnacho

Terlihat mereka sempat berbincang bersama.

Dari pantauan BolaSport.com, ada tiga pemain timnas Indonesia yang bertukar jersey dengan pilar Argentina.

Pemain pertama adalah Elkan Baggott.

Elkan Baggott terlihat bertukar jersey dengan Cristian Romero.

Aksi bertukar jersey itu di lakukan di tengah-tengah lapangan.

Selanjutnya pemain kedua yang bertukar jersey adalah Ernando Ari.

Kiper timnas Indonesia itu sukses mendapatkan jersey kiper Argentina, Emiliano Martinez.

Baca Juga: Erick Thohir Tanggapi Suporter Masuk ke Lapangan di Laga Timnas Indonesia Vs Argentina

Awal mulanya Ernando Ari sudah berada di tengah-tengah lapangan untuk menghampiri suporter timnas Indonesia.

Namun terlihat ia tiba-tiba berlari ke pinggir lapangan.

Rupanya, kiper Persebaya Surabaya itu dipanggil oleh Emiliano Martinez.

Kedua pemain itu terpantau bertukar jersey.

Pemain terakhir yang bertukar jersey adalah Witan Sulaeman.

Witan Sulaeman tidak terlihat bertukar jersey dengan siapa dari pemain Argentina.

Tiba-tiba saja Witan sudah tidak menggunakan jersey timnas Indonesia.

Baca Juga: Lionel Scaloni Akui Argentina Sulit Menang Melawan Timnas Indonesia

Pemain Persija Jakarta itu terlihat memegang jersey Argentina.

Usai bertukar jersey, para pemain timnas Indonesia berkeliling stadion untuk mengucapkan terima kasih kepada suporter.

Mereka memberikan apresiasi kepada suporter yang sudah memenuhi SUGBK meskipun hasilnya kalah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Kekurangan Lawan, Timnas Vietnam Pilih Tantang Klub Lokal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Persebaya
7
17
2
Borneo
7
15
3
Bali United
7
14
4
Persib
7
13
5
PSM
7
12
6
Persik
7
11
7
Persita
7
11
8
Persija Jakarta
7
9
9
PSBS Biak Numfor
7
9
10
Arema
7
9
Klub
D
P
1
Barcelona
9
24
2
Real Madrid
9
21
3
Atlético Madrid
9
19
4
Villarreal
9
17
5
Osasuna
9
15
6
Athletic Club
9
14
7
Mallorca
9
14
8
Rayo Vallecano
9
13
9
Celta Vigo
9
13
10
Real Betis
9
12
Klub
D
P
1
Napoli
7
16
2
Inter
7
14
3
Juventus
7
13
4
Lazio
7
13
5
Udinese
7
13
6
Milan
7
11
7
Torino
7
11
8
Atalanta
7
10
9
Roma
7
10
10
Empoli
7
10
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X