Adapun kelas premium dibanderol 10 ribu dolar AS (Rp 149,5 juta).
Nominal tersebut sangat jauh dari harga aslinya.
Sebelum kedatangan Messi, tiket bisa didapatkan seharga 22 dolar AS dan paket VIP dilego 49 dolar AS.
Kedatangan Messi memang menciptakan euforia bagi pecinta sepak bola di Amerika Serikat.
Status La Pulga sebagai pemilik tujuh Ballon d'Or dan juara Piala Dunia 2022 menjadi magnet bagi suporter Negeri Paman Sam.
Dengan gabung ke Inter Miami, Messi menyudahi kabar yang menyebut dirinya menerima pinangan Al Hilal dari Arab Saudi.
Messi sendiri punya alasan memilih Amerika Serikat ketimbang menyusul Cristiano Ronaldo ke Timur Tengah.
Keluarga menjadi faktor pendorong yang membuat pria kelahiran Rosario itu menjatuhkan hati kepada Inter Miami.
Baca Juga: Satu Pemain Argentina Berlibur ke Pulau Komodo Usai Lawan Timnas Indonesia
"Saya ingin meninggalkan Eropa untuk menjauh dari sorotan dan berpikir lebih untuk kebaikan keluarga saya. Demi menikmati kehidupan," ucap Messi.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Star |
Komentar