"Kami senang bisa menang lawan senior di pelatnas. Tetapi sedih juga, harus ketemu langsung di babak-babak awal," kata Jafar.
"Apalagi, karena bang Rinov juga tengah mengejar poin menuju Olimpiade Paris 2024. Tapi kami berusaha untuk profesional saja kalau sudah di lapangan," tandasnya.
Terlepas dari itu, perjuangan Jafar/Aisyah belum berakhir. Pada babak perempat final Taipei Open 2023, Jumat (23/6/2023), mereka sudah ditunggu wakil tuan rumah, Chiu Hsiang Cheih/Lin Xiao Min, yang pernah mengalahkan mereka di Thailand Open 2023 lalu.
"Lawan pasangan tuan rumah di perempat final, kami pernah ketemu di Thailand Open dan kalah rubber game. Semoga besok kami bisa lebih baik lagi permainannya dibandingkan pertemuan sebelumnya," ujar Aisyah.
"Lihat saja permainan besok, semoga kami bisa memberik kejutan," tambah dia.
"Setelah pertandingan ini, kami akan istirahat dan melihat video permainan lawan. Setelah itu baru fokus lagi untuk pertandingan besok," sahut Jafar.
Baca Juga: Hasil Taipei Open 2023 - 1 Klan Nguyen Ambyar, Unggulan Thailand Tuju Neraka Perempat Final
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI |
Komentar