Baca Juga: Dipantau AC Milan, Gelandang Berdarah Indonesia Tijjani Reijnders sudah Tolak Klub Pertama Ronaldo
Berbeda dari Tonali, tawaran resmi untuk Hernandez belum diluncurkan oleh Newcastle United.
Namun, The Magpies sangat tertarik pada pemain berumur 25 tahun itu.
Theo Hernandez adalah bek kiri dengan profil lebih tinggi daripada Matt Targett, Dan Burn, Jamal Lewis, atau Paul Dummett yang sekarang berada di skuad Newcastle United.
Yang jelas, AC Milan akan pasang harga tinggi buat pemain timnas Prancis itu.
Newcastle United tampaknya harus membayar lebih mahal daripada Tonali untuk mendapatkan Hernandez.
Nilai pasar Hernandez sendiri berada di kisaran 60 juta euro.
Kalau Newcastle United sanggup memasukkan proposal yang menggoda, bisa jadi AC Milan akan melepas sang bek kiri.
Dari kasus Tonali, sudah terbukti AC Milan yang sekarang bersedia melepas pemain pentingnya asal harganya pas.
Padahal, bersama Mike Maignan, Theo Hernandez, dan Rafael Leao, Sandro Tonali sempat disebut sebagai pemain-pemain yang tidak bisa disentuh di bursa transfer.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |
Komentar