Dengan latar belakang itu, Milanisti akan mengira Tonali merasa sedih karena meninggalkan Tim Merah-Hitam.
Akan tetapi, Riso mengungkapkan bahwa Tonali tidak meratapi kepergiannya dari AC Milan.
"Anak ini tenang. Dia tahu bahwa ketika sebuah tawaran penting datang, dari sebuah klub yang penting, sulit untuk menolaknya buat dia sendiri dan klub," ujar sang agen seperti dikutip dari Tuttomercatoweb.
"Tidak, tidak ada air mata. Sandro hanya memikirkan tim nasional."
Tonali saat ini memang sedang memperkuat Italia U-21 di Euro U-21 2023.
Beppe Riso lanjut menyatakan bahwa Sandro Tonali justru bahagia dengan transfer ini.
Pasalnya, kepindahan ke Newcastle membuat dia bisa membantu 2 klub kesayangan, yakni AC Milan dan Brescia.
Tonali adalah Milanista dan dia juga mencintai Brescia, di mana dia dididik di akademi klub tersebut pada 2012-2017.
Di Brescia, Tonali memulai kariernya sebgaai pemain profesional.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Tuttomercatoweb |
Komentar