BOLASPORT.COM - Meski pernah satu tim dengan Lionel Messi di Barcelona, Arthur Melo mengaku terkejut saat melihat mentalitas Cristiano Ronaldo di Juventus.
Arthur Melo mengawali kariernya di Eropa dengan memperkuat Barcelona.
Dia merapat ke Barcelona dari klub Brasil, Gremio, pada musim panas 2018.
Namun, Arthur hanya bertahan selama dua musim di Camp Nou dan mencatatkan 72 penampilan di lintas kompetisi.
Arthur kemudian dijadikan El Barca sebagai alat tukar guling untuk mendapatkan Miralem Pjanic dari Juventus pada musim panas 2020.
Menariknya, kesepakan tukar guling ini sama-sama tak menguntungkan kedua belah pihak.
Pjanic pada akhirnya gagal di Barcelona, begitu juga dengan Arthur di Juventus.
Baca Juga: Saat Gelandang Buangan Barcelona Ragu-Ragu Beri Pujian ke Lionel Messi
I Bianconeri kemudian meminjamkan gelandang asal Brasil itu ke Liverpool pada musim panas 2022.
Bersama Liverpool, Arthur nyaris tak pernah dimainkan karena gagal bersaing dengan gelandang-gelandang The Reds lainnya.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar