Penyerang Brasil berusia 31 tahun tersebut setuju meneken kontrak tiga tahun bersama klub asal Jeddah.
Kepergian Firmino pada musim panas ini pun menuai sorotan dari mantan bek sayap Liverpool, Jose Enrique.
Enrique menilai bahwa keputusan mantan timnya untuk melepas Firmino pada musim panas ini adalah sebuah kesalahan besar.
Pria asal Spanyol tersebut menyebut bahwa Firmino bisa saja tampil lebih baik dari dua penyerang muda Liverpool, Cody Gakpo dan Darwin Nunez.
"Saya benar-benar percaya ini adalah kesalahan besar dari Liverpool melepaskannya karena jika dia masih fit, dia lebih baik dari Gakpo dan Darwin," ucap Enrique seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.com.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Demi Kylian Mbappe, Liverpool Siapkan Dana Belanja yang Tidak Masuk Akal
"Tapi yang terbaik, legenda besar untuk The Reds!" lanjutnya.
Firmino sendiri memang dikenal sebagai salah satu andalan Liverpool selama bermain di Anfield.
Para pendukung The Reds benar-benar menjadikannya sebagai idola karena performa apik Firmino.
Peran false nine yang dikenal di sepak bola saat ini saja disebut-sebut sangat identik dengan Firmino.
Selama membela Liverpool, Firmino telah memainkan 362 pertandingan di berbagai kompetisi.
Dari 362 laga itu, eks pemain serang Hoffenheim tersebut telah mencatatkan 111 gol dan 79 assist.
Firmino juga telah mempersembahkan seluruh trofi yang mungkin dimenangkan oleh Liverpool, yaitu Liga Inggris, Piala FA, Piala Liga Inggris, Community Shield, Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Klub.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sportskeeda.com |
Komentar