Bahkan Elias Dolah sampai tersungkur saat laga melawan Borneo FC.
Tepat setelah pertandingan, Bali United menyebut bahwa sang pemain langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Hal inilah yang membuat Teco merasa kasihan dengan Elias Dolah.
"Ya kasihan dia (Elias Dolah) sudah bermain di Liga Thailand beberapa tahun terakhir."
"Sewaktu lawan PSS Sleman, Dolah ditendang di kepala."
"Dan hari ini (pekan kedua) Dolah juga ditendang di kepala oleh pemain Borneo."
"Selesai pertandingan Dolah harus dibawa ke rumah sakit," kata Teco, dilansir BolaSport.com dari laman resmi Bali United.
Baca Juga: Di Bawah Asuhan Eks Pelatih PSM, Rafael Struick Cetak Gol pada Laga Uji Coba ADO Den Haag
Lebih lanjut, Teco menilai seharusnya timnya mendapatkan hadiah penalti setelah Elias Dolah dilanggar.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Baliutd.com |
Komentar