Rencananya, Morata akan diplot sebagai pengganti Ibrahimovic di lini depan I Rossoneri.
Dengan demikian, Olivier Giroud, yang saat ini menjadi satu-satunya penyerang tengah AC Milan, mendapat tandem yang mumpuni.
Akan tetapi AC Milan mengalami kesulitan untuk merekrut Morata pada musim panas ini.
Kesulitan tersebut terletak pada kebijakan Growth Decree yang diterapkan di Liga Italia.
Growth Decree sendiri adalah kebijakan pemotongan persentase pajak yang diberlakukan untuk pemain asing dari luar Italia.
Klub-klub Italia akan dikenakan pemotongan pajak dan hanya perlu membayar 31 persen dari yang awalnya sebesar 50 persen.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Ngirit 20 Juta Euro, Pengganti Paolo Maldini di AC Milan Boleh Juga
Kedatangan Morata ke AC Milan rupanya tidak menjadi objek dari kebijakan tersebut.
Hal itu dikarenakan eks penyerang tim muda Real Madrid itu belum lama meninggalkan Italia pada 2022 lalu.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport |
Komentar